Adsense Indonesia

Thursday, August 4, 2011

Red Bull Siapkan Suksesor Webber untuk 2013

  Masa depan Mark Webber bersama tim Red Bull Racing masih menjadi tanda tanya, karena belum ada aksi nyata tentang rencana perpanjangan kontrak. Tetapi, pebalap Australia tersebut diyakini akan pensiun pada musim 2013, sehingga Red Bull sudah mempersiapkan penggantinya.Ya, ketika Webber dan Red Bull masih dalam proses pembicaraan untuk perpanjangan kontrak hingga 2012, konsultan tim Dr Helmut Marko sudah memberikan sinyal kuat untuk mencari suksesornya. Ternyata, tim berlambang banteng tersebut sudah mengincar kompatriot Webber, Daniel Ricciardo.
Saat balapan di Hongaria akhir bulan lalu, Marko mengembuskan lagi spekulasi tentang masa depan Webber, dengan mengatakan bahwa pebalap berusia 34 tahun itu kemungkinan akan pensiun setelah satu musim balap lagi.
"Mark Webber akan terus bersama kami selama satu tahun lagi, dan kemudian ia akan memutuskan apa yang harus dilakukan dalam kariernya," demikian pernyataan pria Austria itu, seperti yang dikutip oleh media-media Italia, termasuk Tuttosport dan Corriere dello Sport.Marko menambahkan, "Red Bull akan memutuskan siapa yang akan menggantikan posisinya, meskipun ada kemungkinan (Daniel) Ricciardo".
Apa yang dikatakan Marko itu mengacu pada apa yang dilakukan pebalap berusia 22 tahun asal Australia itu. Ricciardo baru saja melakukan debut grand prix di HRT dengan dukungan Red Bull."Saya berterima kasih kepada orang-orang di Red Bull, atas sambutannya yang bagus, tapi masih terlalu dini untuk berbicara tentang masa depan," ujar Ricciardo.
"Saya berharap ada kesempatan untuk membalap dengan mereka, tapi pertama sekali saya harus mengalahkan rekan satu timku, Liuzzi, yang sepersepuluh detik di depan saya."Sementara itu, Webber mengakui dia sedang berpikir untuk memperpanjang kontrak bersama Red Bull hingga musim depan. Semuanya akan menjadi jelas saat GP Belgia pada 28 Agustus mendatang.
"Saya akan memutuskan tentang masa depan saya di Spa," ujar Webber, yang memastikan bahwa semua keputusan yang akan dibikin merupakan pilihannya sendiri.
Mengenai Ricciardo, Webber mengatakan kepada media Austria, laola1: "Saya pikir dia memiliki masa depan yang cerah."

sumber :http://otomotif.kompas.com/read/2011/08/04/17291298/Red.Bull.Siapkan.Suksesor.Webber.untuk.2013

No comments:

Post a Comment